J-PAL Executive Education: Evaluating Social Programs, SEA 2018

Workshop or Training
Location:
Jakarta, Indonesia
A discussion group seated at a round table

For more details, please see the course summary document.

Evaluating Social Programs is J-PAL’s flagship executive education course. The two-day course provides participants with an introduction to randomized evaluations and when they can be used strategically in program or policy evaluation. An optional third day is open to participants who wish to understand the pragmatic considerations involved in conducting a randomized evaluation.

J-PAL directors and staff will provide both theoretical and example-based classes where participants can apply key concepts in impact evaluation to programs. The course will cover five to seven lectures supplemented by case studies and group discussions delivered in English (simultaneous translations to Bahasa will be provided for the lectures and you may ask to be assigned to groups in which discussions are delivered in Bahasa).

The first two days of the course focus on introducing various methods of evaluating a program's impact, why and how we conduct randomized evaluations, and understanding the role of evidence in decision-making. The third day (which is optional for participants) will elaborate on how to ensure quality and precision in our evaluations—tools that are critical for both randomized and non-randomized evaluations alike. The lectures will focus on how to choose an appropriate sample size based on the outcomes you plan to measure, as well as how to manage common threats and pitfalls to the validity of your evaluation, such as program spillovers and people dropping out of your program.

Most case studies and examples included during the course are studies conducted by J-PAL affiliates. Through the use of these case studies, J-PAL will share the evidence we’ve gathered and provide an opportunity for participants to gain hands-on experience in crafting a theory of change, choosing a suitable impact evaluation method based on their program’s outcomes and needs, and designing a randomized evaluation.

Participation to this course is based on closed invitation. If you’ve received an invitation from the Australian Government or J-PAL Southeast Asia, please register to confirm your attendance by February 15, 2018.

For more information contact Aulia Larasati at [email protected]

Evaluasi Program Sosial

Untuk penjelasan lebih lengkap silakan lihat Exec-Ed Course Summary (Bahasa Indonesia).

Evaluasi Program Sosial adalah program andalan J-PAL yang ditujukan bagi para pengambil keputusan dan manajer program. Pada dua hari pertama pelatihan peserta akan diperkenalkan pada metode evaluasi acak dan mengetahui kapan waktu yang tepat menggunakan evaluasi acak untuk mengevaluasi suatu program atau kebijakan. Sementara itu, hari ketiga (bersifat pilihan) terbuka bagi peserta yang ingin mengetahui lebih mendalam komponen apa saja yang sebaiknya dipertimbangkan saat hendak merancang evaluasi acak.

Pimpinan dan staf dari J-PAL akan menyampaikan materi yang menggabungkan teori dan contoh kasus sehingga peserta dapat mengaplikasikan konsep-konsep evaluasi dampak dalam mengukur keberhasilan program. Pelatihan ini dirancang untuk para manajer dan pemangku kebijakan di lembaga pemerintah dan lembaga nonpemerintah yang bergerak di bidang pembangunan. Materi akan mencakup lima hingga tujuh kuliah umum yang didukung studi kasus. Selain itu juga akan ada diskusi kelompok yang akan disampaikan dalam Bahasa Inggris (dengan terjemahan dalam Bahasa Indonesia di sesi materi). Peserta juga dapat meminta untuk ditempatkan di kelompok studi kasus yang akan difasilitasi dalam Bahasa Indonesia.

Dua hari pertama pelatihan akan berfokus pada pengenalan jenis-jenis evaluasi, mengapa dan bagaimana kita melakukan evaluasi acak untuk mengetahui dampak dari sebuah program, serta bagaimana bukti ilmiah dapat berperan dalam pembuatan kebijakan. Hari ketiga, yang bersifat pilihan bagi peserta, akan menguraikan apa yang perlu dipastikan dalam menjamin kualitas dan ketepatan dari evaluasi yang dirancang—dengan menggunakan perangkat kunci dalam melakukan berbagai jenis evaluasi dampak.

Studi kasus dan contoh yang digunakan dalam pelatihan adalah studi yang telah dilakukan oleh peneliti terafiliasi J-PAL. Melalui penggunaan studi kasus, J-PAL bermaksud membagikan bukti yang telah dikumpulkan dan memberikan kesempatan kepada peserta untuk mendapatkan pengalaman langsung dalam merancang teori perubahan, memilih metode evaluasi dampak yang sesuai berdasarkan kebutuhan dan tujuan program peserta, serta bagaimana merancang evaluasi acak.

Keikusertaan dalam pelatihan ini berdasarkan pada undangan terbatas. Jika Anda memperoleh undangan dari Pemerintah Australia (DFAT) atau J-PAL SEA, silakan melakukan registrasi di tautan ini. Batas akhir pendaftaran adalah 15 Februari 2018.

Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Aulia Larasati di [email protected]